
Desember Ceria, 8 Desember 2015 SPS Flamboyan Menerima Sertipikat Akreditasi A dari Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Non Formal (BAN PAUD dan PNF), diperoleh dari kerja keras para pengelola dan dukungan warga.
Keluhan warga yang menjadi alasan utama berdirinya SPS PAUD Flamboyan.
Ketika sering berkeliling di perkampungan warga Kelurahan Tegallega ditemui anak usia dini yang dibiarkan bermain tanpa arahan. Anak-anak usia dini belum dititipkan ke lembaga PAUD maupun TK. Lembaga PAUD di Kelurahan Tegallega masih sangat terbatas dan TK satu-satunya adalah TK Mexindo yang terbatas kuota penerimaannya.
Biaya yang tidak terjangkau menjadi alasan utama warga tidak mendaftarkan anaknya ke sekolah taman kanak-kanak atau PAUD yang ada di sekitar Kelurahan Tegallega.
Keluhan warga itu ditampung dan dicarikan solusinya oleh H. Maksum Hendrawan, Mardinus Haji Tulis, H.Nusirwan Hidjazi, Arif Zainul, Neneng Joko, Nurhilaliah, Ketua PKK Kelurahan Tegallega dan tokoh lainya, sepakat untuk mendirikan PAUD Flamboyan yang mendapat dukungan dari Lurah Tegallega, Bapak Haidir Sirait.
Akhirnya, 9 Januari 2012 PAUD Flamboyan resmi dibuka oleh Ibu Rini Kasi Kemasyarakatan mewakili Lurah Tegallega.
Lokasi di daerah strategis Jalan Malabar No.10 Kelurahan Tegallega Kota Bogor diatas tanah milik Pemerintah Daerah Kota Bogor.
Dulu awal berdiri fasilitas yang relatif sangat minim. Hari ini tampilan PAUD Flamboyan sudah beda lebih megah dan kualitas pendidikan memenuhi standar Kementerian Pendidikan, Kebudayaan dan Ristek ©mht care